Awas Kamera X-ray (tembus pandang) mengintai tubuh wanita



Awas Kamera X-ray (tembus pandang) mengintai tubuh wanita
Miris memang saat saya melihat berita di salah satu tv Surabaya. Handphone berkamera bisa diubah kameranya menjadi tembus pandang. Hanya dengan 100 ribu, maka handphone berkamera tersebut menjadi luar biasa bejatnya! Memang sebenarnya teknologi bukan yang harus dipermasalahkan atau bahkan disalahkan. Namun perilaku menyimpang para pemakai teknologi itu yang harus di “musnahkan”.

Para laki-laki bejat berkeliaran dengan liur yang berbasah-basah di mulutnya (ngiler) karena melihat kemolekan tubuh wanita! Apalagi sekarang, mungkin mereka (para laki-laki bejat) ngilernya tambah banyak, dengan penggunaan kamera tembus pandang tersebut. Maka wanita harus sangat berhati-hati sekarang. Beberapa kabar yang mengatakan, bahwa kamera tembus pandang tersebut hanya bisa dipakai bila bahan Dasar kain dari katun atau sejenis sutra. Tapi wallahu’alam, saya sendiri masih belum tahu.

Perkembangan X-ray seharusnya digunakan untuk militer yang sedang berperang. Bukan malah dijual bebas seperti ini. Karena jelas sekali saat dijual bebas seperti ini. Maka secara norma dinilai sangat bejat sekali, jika secara agama maka seharusnya si penjual dan si pembeli harus dipotong tangannya atau dibutakan mata mereka dengan besi yang panas, kalau secara HAM maka pembeli dan penjual kamera X-ray tersebut telah merusak Hak Asasi seseorang yang pada awalnya seseorang bebas memilih bahan dasar kain apa saja. Sekarang para wanita harus benar-benar berhati-hati dalam memilih busana. Wahai para wanita berhati-hatilah saat engkau berkeliaran dijalan. Boleh jadi engkau saat berjalan dijalan yang akhirnya dipotret oleh kamera X-ray dan setelah itu tubuhmu dieksploitasi di situs, website ataupun blog-blog porno. Jadi berhati-hatilah wahai kaum hawa!

Usulan kepada pemerintah, agar tidak menjual bebas kamera X-ray yang notabene adalah kamera pengintai. Buatkan Undang-Undang untuk jual-beli kamera X-ray, hukum berat para pembeli dan penjual kamera X-ray. Agar generasi Indonesia ini tidak menjadi orang-orang yang bejat, tidak bermoral dan generasi syahwat! Karena ini sangat genting.
By. Ahsan (Sejahteraahsan@gmail.com)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »